Manajer Arema FC Optimistis Sisa Laga Liga 1 2022 Raih Hasil Maksimal

Susunan jajaran manajemen Arema FC. (Deny/MVoice)

MALANGVOICE – Manajer tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, optimistis Singo Edan mampu menyelesaikan sisa laga putaran pertama Liga 1 2022 dengan hasil positif.

Wiebie ditunjuk manajemen sebagai pengganti Ali Rifky yang mengundurkan diri Pasca-tragedi Kanjuruhan.

“Para pemain pelatih dan ofisial, kami proaktif menyemangati pemain Singo Edan agar peroleh prestasi. Kami optimistis dan semangat tinggi insyallah bisa diraih,” kata Wiebie.

Baca Juga: Inspektorat Kabupaten Malang Ikut Komentar Atas Pembongkaran Stadion Kanjuruhan

Satpol-PP dan Bea Cukai Malang Sosialisasi Bahaya Rokok Ilegal

“Semaksimal mungkin berjuang raih prestasi di enam pertandingan ini,” lanjutnya.

Semangat optimisme ini ditunjukkan dengan persiapan matang dan mental pemain yang sudah membaik.

“Bangun pondasi sama pelatih dan manajemen berharap enam laga kita bisa berprestasi. Saya masuk di Arema, saya ga mau ngalahan. Semaksimal mungkin sama pelatih gembleng pemain,” katanya.

Sebagai warga asli Malang, Wiebie merasa terpanggil bergabung bersama Arema. Apalagi saat ini tim Singo Edan membutuhkan sosok pendamping tim.

“Saya asli Malang, saya berharap nanti kultur Malang harus ditampilkan lagi. Sisa enam laga harus diperjuangkan dengan baik,” tegas pengusaha ini.(der)