Lalapan Ayam Penyumbang Inflasi Tertinggi Kota Malang

(Istimewa)
(Istimewa)

MALANGVOICE – Kota Malang alami inflasi sebesar 0,30 persen pada Oktober 2018 ini. Angka itu jadi angka tertinggi di Jawa Timur dan penyumbang inflasi ternyata dari konsumsi ayam.

Berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Malang, Oktober tahun 2016 lalu Kota Malang mengalami deflasi 0,2 persen, selanjutnya pada Oktober tahun 2017 mengalami inflasi 0,02 persen. Sementara pada Oktober tahun ini mengalami inflasi 0,30 persen.
Salah satu faktor utama tingginya inflasi disebabkan harga kebutuhan pangan yang tinggi. Tingginya harga daging ayam ras menjadi pemicu terjadinya inflasi.

“Kota Malang jadi kota yang konsumsi daging ayam relatif paling banyak dibandingkan daerah-daerah lain di Jawa Timur. Misalnya saja konsumsi lalapan di kawasan sekitar kampus,” beber Kepala Seksi Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Malang Dwi Handayani Prasetyowati.

Dwi menambahkan, pada Oktober tahun ini Kota Malang mengalami inflasi paling tinggi selama tiga tahun terakhir.

“Inflasi di bahan pangan cukup besar, 0,57 persen. Terutama dari konsumsi daging ayam ras,” sambung dia.

Daging ayam ras mengalami kenaikan harga 7,12 persen dengan menyumbang inflasi 0,0892 persen, Oktober lalu.
Berdasarkan data Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok (Siskaperbapo) di Jawa Timur, harga daging ayam ras memang mengalami kenaikan sejak awal Oktober lalu. Harga daging ayam ras berada di kisaran Rp 30 ribu per kilogram, per 1 Oktober lalu.

Lalu tercatat, angkanya naik menjadi Rp 31.600 per kilogram, 14 Oktober. Lalu naik lagi menjadi Rp 32.400 per kilogram, 27 Oktober.

Selain itu, komoditas sandang juga menyumbang inflasi, terutama harga emas perhiasan yang naik 0,44 persen.

“Karena emas dipengaruhi dolar, kalau dolar naik emas naik,” pungkasnya.(Der/Aka)