Kurang Hati-Hati, Pengemudi Motor Diseruduk Avanza

MALANGVOICE – Kecelakaan melibatkan mobil merek Toyota Avanza nopol B-1751-URC dengan sepeda motor Honda Beat nopol N-2207-LT, Jumat pagi (28/7), di Jalan Bukit Berbunga Desa Sidomulyo Kecamatan Batu. Diduga kuat akibat pengendara motor Ngataji, (36) Dusun Kenteng Desa Ngantru Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang ini kurang berhati-hati melajukan kendaraannya.

Kanit Laka Lantas Polres Batu Ipda Anton Hendri menjelaskan, sekitar pukul 09.00, pengemudi motor melajukan kendaraan cukup kencang dari arah utara menuju selatan. Saat melintas di TKP, pengendara motor berusaha mendahului mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Rayan Handoyo (47) warga asal Sawahan, Kota Surabaya, dari samping kiri. Nahas kemudian, pengendara motor mendadak memotong jalan persis di depan mobil tersebut.

“Tabrakan pun tak terhindarkan. Karena jarak yang sudah terlalu dekat sehingga terjadi benturan atau tabrakan, ” jelas Anton.

Pengendara motor lantas terjatuh akibat tabrakan bagian depan samping kanan mobil. Ngataji mengalami memar pada kepala dan luka lecet pada tangan dan kaki, itu kemudian dievakuasi ke RS. Bhayangkara Hastabrata Kota Batu. “Korban sudah dievakusi untuk mendapatkan perawatan,” sambung dia.

Dari hasil keterangan saksi-saksi juga menguatkan bahwa ada faktor kelalaian pada pengendara motor.
Dari kejadian ini diperkirakan kerugian materi sekitar Rp 2.5 juta.

“Kami mengimbau agar pengendara untuk tidak melajukan kendaraannya terlalu kencang dan tanpa kehati-hatian,” pungkas mantan Kanit Turjawali Satlantas Polres Batu ini.


Reporter: Aziz Ramadani
Editor: Muhammad Choirul Anwar
Publisher: Yuliani Eka Indriastuti
spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait