Kunjungi MMI, Siswa SMA Antartika Sidoarjo Heran dengan Kaset

MALANGVOICE – Hari ini, siswa SMA Antartika Sidoarjo mengunjungi Museum Musik Indonesia di Gedung Kesenian Gajayana Malang. Ini pertama kali mereka mengunjungi MMI. Raut wajah gembira terpancar ketika mereka masuk ke MMI dan melihat banyak koleksi musik.

Siswa yang penasaran, langsung melihat-lihat, mengambil koleksi kaset dan CD dari rak MMI. Sebagian juga mencoba memainkan alat musik di MMI.

Beberapa siswa paling heran dengan koleksi kaset tape. Mereka tidak pernah melihat kaset tape sebelumnya.

“Ini apa ya, mbak,” tanya beberapa siswa kepada MVoice.

“Ini tape. Cara memainkannya dimasukkan ke tape,” jawab MVoice.

“Lho bisa bunyi ya. Ini pita kaset itu ya. Saya tidak pernah memutar tape begini. Biasanya di handphone pakai M3 atau download,” tukas siswa itu.

Siswa memainkan instrumen musik (anja)
Siswa memainkan instrumen musik (anja)

Guru SMA Antartika, Totok Cahyo Saputro menjelaskan. Program study tour sering diadakan sekolah sebagai reward bagi mereka yang berprestasi di bidang apa saja. Kali ini, ekstrakulikuler band musik di sekolah banyak berprestasi memborong piala ditingkat kota, kabupaten dan provinsi.

“Makanya ini reward untuk mereka. Sekolah sering study tour. Bisa dua bulan sekali atau tiap semester sekali ” katanya.

Dia menambahkan, MMI menjadi pilihan tepat karena sekolah juga baru tahu ada museum musik di Kota Malang.

“Biasanya sih ke Jogja, Surabaya, begitu. Lho kok ini ada MMI, apa ya?. Saya tahu informasinya dari internet,” tutupnya.

Dia berharap, siswa bisa tahu dan memiliki wawasan sejarah musik di Indonesia. Selain untuk memotivasi mereka, siswa jadi paham bahwa ‘mbah-mbah’ bebuyutannya musik itu keren-keren di masanya.

“Saya sebut istilahnya ‘mbah-mbah’ mereka. Pemusik pendahulu ini keren-keren mereka harus tahu. Menurut saya koleksi di MMI lengkap. Saya kagum,” katanya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait