MALANGVOICE – Rumah kos di Jalan Sigura-gura V, Lowokwaru, Kota Malang disatroni maling. Dua motor dicuri dalam waktu bersamaan.
Salah seorang penghuni rumah kos, Gabriel Elfrid (23), mengatakan curanmor terjadi pada Senin (15/4) sekitar pukul 4.00 WIB. Aksi komplotan maling ini terekam CCTV rumah kos.
“Baru ketahuan pagi jam 6. Dilihat di CCTV ada tiga pelaku. Dua masuk ke dalam parkiran dan satu menunggu di luar,” katanya, Selasa (16/4).
Baca Juga: Tim Urai Mahameru Terus Pantau Kondisi Lalu Lintas H+5 Lebaran
Mobil dan Motor Terlibat Kecelakaan di Sulfat, Satu Orang Luka-luka
Para pelaku itu mengambil motor Scoopy milik teman korban yang ada di kos. Pertama mengambil Scoopy abu-abu nopol N-4695-ACL selanjutnya Scoopy warna putih nopol W-5071-NBM.
“Sepeda motor yang dicuri itu, milik teman yang datang berkunjung. Posisi kedua sepeda motor itu, terparkir di dalam dengan posisi tidak terkunci stang,” lanjutnya.
Komplotan maling itu melancarkan aksinya tak kurang dari dua menit.
Aksi para pelaku itu sempat terdengar anak kos, namun dikira adalah temannya sendiri.
“Sebenarnya, salah satu anak kos yang kamarnya dekat parkiran motor, sempat terbangun dan mendengar ada suara sepeda motor dinyalakan. Namun dikiranya, itu korban atau anak kos lainnya sedang mengeluarkan sepeda motor, padahal itu curanmor,” ujarnya.
Mengetahui menjadi korban pencurian, para korban melapor ke Polsek Lowokwaru.
Kapolsek Lowokwaru, Kompol Anton Widodo, mengatakan sudah mendapat laporan korban dan mengirim anggota untuk mengecek ke lokasi.
“Saat ini sudah kami lakukan penyelidikan. Termasuk mengambil keterangan korban dan mengecek CCTV,” tegasnya.(der)