Kevin Mainkan ‘Kebyar-Kebyar’ di Konser Kebangsaan

MALANGVOICE – Sejak usia 5 tahun, si kecil cabe rawit ini sudah mengukir prestasi dalam bermain biola. Pada 2012 dia juga berhasil masuk sebagai semi finalis Aku Anak Generasi Platinum – Anak Multi Talenta Indonesia.

Tahun-tahun berikutnya, berbagai lomba dia ikuti, dan prestasinya terus meningkat, baik menjadi finalis maupun masuk grand final. Dan pada 2015 ini, dalam acara Little Mister Indonesia yang diselenggarakan ANTV, dia juga masuk final.

Dialah Kevin, yang bernama lengkap Kevin Prawiro Widjojo. Lahir di Surabaya, 29 Januari 2007. Selain bermain biola, dia juga punya talenta sebagai penari Bali.

Tentu peran orang tua sangat besar dalam mendukung kariernya. Ibunya hampir selalu mendampingi di setiap penampilannya, termasuk saat tampil mempesona dan memperoleh apluse meriah di Kota Malang, Juni lalu.

Ketika itu Kevin naik panggung di Taman Krida Budaya pada acara Fstival Dawai Nusantara, bersama musisi-musisi dawai dari berbagai daerah, termasuk mancanegara, seperti India, Malaysia dan Senegal.

Buat warga Malang Raya yang penasaran, silahkan menyaksikan penampilan Kevin pada Konser Kebangsaan yang digelar di Auditorium UBTV, Gedung Rektorat UB, Sabtu, 14 November 2015.

Kevin akan memainkan lagu ‘Kebyar Kebyar’ ciptaan Gombloh dan beberapa lagu lainnya. Acara dimulai pukul 20.00 WIB, menampilkan menu utama kolaborasi rock band, orchestra dan paduan suara dari Malang, membawakan lagu-lagu bernuansa kebangsaan serta yang membangun spirit Bumi Arema.