Kenalkan Sistem, BKN Gelar Simulasi Tes CPNS

MALANGVOICE – Untuk masuk menjadi anggota Pegawai Negeri Sipil atau melanjutkan sekolah kedinasan, perlu mengikuti seleksi terlebih dahulu. Seleksi ini salah satu tahapannya adalah mengikut Computer Assisted Test (CAT). Hari ini, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menggelar simulasi di Universitas Brawijaya (UB).

Kepala Bagian Humas BKN, Yudhantoro Bayu, mengatakan, pihaknya memang menggelar sosialisasi persiapan CPNS setiap tahun. Apalagi saat ini pendaftaran sekolah kedinasan sudah dibuka.

“Sudah menjadi bagian dari program kerja BKN. Apalagi CAT ini kan masih baru ya. Jadi kami lebih ke pengenalan sistemnya. Yang berminat jadi PNS silahkan mencoba simulasinya ini,” katanya.

BKN menyiapkan 4 komputer. Setiap komputer sudah disediakan dengan 40 soal. Hasil tes langsung ditampilkan di layar yang telah disiapkan.

“Kalau begini mereka juga tahu ya cara kerja CAT itu seperti apa. Jadi nanti diharapkan tidak ada praktik calo,” tukasnya.

Salah seorang peserta simulasi, Mifta Tri Satrio, mengatakan, dengan simulasi, dia mendapat gambaran soal tes CPNS.

“Ternyata tadi soalnya yang berkaitan dengan ilmu kewarganegaraan agak susah. Saya kurang paham juga jadi hasilnya tadi tidak maksimal. Harus mempersiapkan lebih baik lagi,” kata mahasiswa UB lulusan program studi akutansi 2018 ini. (Der/Ery)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait