Jalani Pemulihan Cedera Hamstring, Sylvano Berobat ke Belanda?

Sylvano Comvalius. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Arema FC terpaksa tak akan diperkuat Sylvano Comvalius dalam beberapa pertandingan ke depan. Hal itu dikarenakan sang striker mengalami cedera.

Cedera pemain asal Belanda ini didapat sebelum Arema FC berhadapan dengan Tira Kabo pekan lalu. Ia kemudian digantikan Ahmad Nur Hardianto sebagai ujung tombak.

Kondisi ini tentu sangat menyulitkan bagi Arema FC yang membutuhkan Sylvano agar membantu kemenangan usai puasa selama tiga pertandingan lalu dalam laga away.

“Saya rekomensasikan manajemen agar Sylvano menjalani terapi untuk kesembuhannya,” kata Pelatih Arema FC, Milomir Seslija.

Terpisah, dokter tim Arema FC, Nanang Triwahyudi, menjelaskan cedera Sylvano adalah hamstring. Cedera itu sudah pernah diderita pemain jangkung tersebut, kuat dugaan kambuh karena padatnya jadwal pertandingan di putaran kedua Liga 1 2019.

“Dia mau pemulihan cedera hamstring sampai tuntas dulu di Belanda, bisa 2-4 minggu,” katanya.

Waktu pemulihan yang lama ini memaksa Singo Edan mencari solusi lain agar lini depan tetap tajam. Saat ini hanya Hardianto yang masih bisa diandalkan sambil menunggu 100 persen pulihnya Dedik Setiawan.(Der/Aka)