Jalani Pelantikan, Kompol Ari Galang Balik Jabat Kasatlantas Polresta Malang Kota

Pelantikan Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Ari Galang. (istimewa)

MALANGVOICE – Kapolresta Malang Kota Kombespol Budi Hermanto melantik pejabat baru Kasatlantas Kompol Ari Galang Saputro.

Pelantikan ini dilakukan di halaman Mapolresta Malang Kota pada Senin (16/1) dibarengi dengan apel pemberian reward kepada anggota berprestasi.

Kombespol Budi Hermanto mengatakan, acara pelantikan ini menggantikan pejabat lama Kompol Yoppy Anggi Khrisna yang di-nonaktifkan selama dua bulan lalu karena ada masalah internal.

Baca Juga: Tanggapan Direksi Arema Soal IB Mundur Jadi Waketum PSSI

Pemkab Malang Berharap Revitalisasi Pasar Lewat DAK

“Saat ini pelantikan kasat baru karena dua bulan lalu menonaktifkan pejabat sebelumnya karena ada perilaku tidak baik. Saya secara pribadi meminta maaf kepada warga masyarakat,” kata Buher, sapaan akrabnya.

Dalam acara itu Buher berpesan kepada pejabat baru agar bisa lebih bekerja maksimal melayani warga.

“Pesan saya terus maksimalkan pelayanan kepada masyarakat dan jalankan program yang sudah ada,” jelasnya.

Sebelumnya Kompol Ari Galang menjabat sebagai Wakapolres Gresik.

Ari Galang sebenarnya bukan orang baru, ia pernah menjabat sebagai Kasatlantas Polres Malang Kota pada 2018 dari Polres Batu.

Dengan jabatan barunya ini, Ari berjanji akan menjalankan tugas dan amanah dengan baik.

“Saya siap menjalankan perintah atasan, termasuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tandasnya.

Dalam acara itu Kombespol Budi Hermanto juga memberikan bantuan BPJS Ketenagakerjaan kepada para sopir angkot di Terminal Madyopuro berjumlah 65 orang.(der)