Ini Dia Empat Calon Ketua Komite Kebudayaan Kota Malang

Suasana fit and proper tes calon Ketua K3M. (Aziz Ramadani/MVoice)
Suasana fit and proper tes calon Ketua K3M. (Aziz Ramadani/MVoice)

MALANGVOICE – Tim formatur musyawarah Komite Kebudayaan Kota Malang 2018 telah menetapkan para sejumlah empat calon ketua. Mereka yang lolos berhak maju dalam musyawarah bertajuk Budayawan Memilih Pemimpin, 23 November mendatang.

Keempat calon ketua itu diantaranya, (1) Yusuf Muntaha, (2) Dandung Prasetyo Atmojo (3) Jatmiko Adi W, dan (4) Wahyu ES. Mereka sebelumnya telah melalui proses fit and proper test yang dilaksanakan, 19 November, mulai pukul 16.00 WIB -20.30 WIB.

Ketua Tim Formatur Komite Kebudayaan Kota Malang Rudi Satrio Lelono menjelaskan, setelah melalui pendaftaran terbuka, tercatat ada 10 orang pendaftar Calon Ketua Komite Kebudayaan Kota Malang (K3M). Seleksi selanjutnya, mereka diundang untuk menjalani fit and proper test. Namun dalam proses selanjutnya, ada dua calon tidak memenuhi syarat administratif karena tidak ber-KTP Kota Malang dan tiga calon mengundurkan diri.

“Kemudian ada salah satu calon lainnya tidak hadir dalam fit and proper test karena tidak dapat dihubungi oleh panitia,” jelas pria akrab disapa Idur ini, Selasa (20/11).

Sementara itu, Anggota Tim Formatur Bondan Rio menambahkan, meskipun tersisa empat calon ketua, menurutnya tidak mengurangi kualitas musyawarah yang bakal dihelat, 23 November mendatang.

“Sebab seluruh peserta memiliki program dan track record yang bagus,” kata Bondan.

Namun, lanjut Bondan, keempat calon ketua tidak semata-mata dipilih karena program yang setinggi langit. Melainkan bagaimana sosok pemimpin mampu membuat program yang pas (tepat) dan dapat direalisasikan.

“Jika nantinya telah terpilih Ketua K3M selanjutnya akan didampingi tim formatur untuk menyeleksi jajaran pengurus yang didasarkan juga pada kompetensi dan pengalaman,” pungkasnya.(Hmz/Aka)