HUT ke-62, PP Kabupaten Malang Gelar Piala Pemuda Pancasila Bulutangkis

Suasana pembukaan Kejujuran Bulutangkis. (Mvoice/Istimewa).

MALANGVOICE – Memperingati HUT ke-62 Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Malang menggelar turnamen bulutangkis Piala Pemuda Pancasila.

Event yang diikuti 140 peserta dari Dampit dan Tirtoyudo ini diadakan PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Dampit, di Gedung Kharisma, Jalan Semeru Selatan, Kecamatan Dampit.

Peserta akan dibagi menjadi enam kelompok dengan memperebutkan Piala, Piagam dan hadiah uang pembinaan, yang akan digelar hingga tanggal 30 Oktober 2021 mendatang.

Dalam kejuaraan bulutangkis ini, dibuka oleh Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Kabupaten Malang, Moh. Geng Wahyudi, yang dihadiri oleh Anggota DPRD Jatim dari Partai PDIP Dapil Malang Raya, H.Gunawan Wibisono, dan Ketua PAC PP Dampit, Nanang Khosim.

Ketua Majelis MPO Pemuda Pancasila Kabupaten Malang, Geng Wahyudi berpesan, agar seluruh peserta bertanding sportif dengan mengedepankan jiwa Pancasila sejati dan patuhi prokes.

“Dari ajang ini, diharapkan bisa tumbuh atlet bulutangkis yang nantinya, bisa membawa nama harum Kecamatan Dampit dan Kabupaten Malang untuk bersaing di tingkat nasional,” pesannya.

Sementara itu, Ketua MPC PP Kabupaten Malang, Priyo Sudibyo mengatakan, selama kegiatan berlangsung, seluruh peserta wajib mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan atau Prokes Covid-19. Termasuk, mensyaratkan bagi panitia dan peserta, harus sudah menjalani vaksinasi.

“Wajib mematuhi prokes. Peserta termasuk panitia harus sudah divaksin. Hanya peserta yang boleh tidak pakai masker. Penonton kita batasi, bahkan dijaga ketat oleh anggota PP di pintu masuk sehingga yang tidak berkepentingan dilarang masuk,” ucapnya.

Pria yang akrab disapa Bogank menjelaskan, dalam peringatan HUT ke-62 PP kali ini, di Kabupaten Malang ada sejumlah kegiatan yang digelar hingga tingkat kecamatan.

“Puncaknya nanti tanggal 28 Oktober 2021, kita mengadakan syukuran tumpengan secara sederhana dan santunan anak yatim dengan mengundang Forkopimda di kantor sekretariat MPC PP Kabupaten Malang di Pakisaji,” jelasnya.

Sejauh ini, lanjut Bogank, PP Kabupaten Malang, terus bergerak bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, dan TNI/Polri untuk ikut mensosialisasikan vaksinasi dan terapkan protokol kesehatan.

“Kami juga komitmen bersama seluruh lintas sektoral, menjaga kondusifitas keamanan bersama-sama,” pungkas Bogank.(end)