Hadiri Pelantikan DPC PSI se-Malang Raya, Kaesang Bocorkan Agenda Kongres 2025

MALANGVOICE- Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menghadiri pelantikan DPC PSI se-Malang Raya, Kamis (24/4) malam. Total ada 41 DPC yang dilantik langsung Ketua DPW PSI Jatim, Bagus Panuntun di Warung Tani, Dau, Kabupaten Malang.

Kaesang hadir didampingi Wakil Wali Kota Malang, Ali Muthohirin yang juga sebagai Sekretaris DPW PSI Jatim bersama ratusan kader lainnya.

Pelantikan DPC PSI se-Malang Raya. (Deny/MVoice)

Musda IX Gapensi Jatim, Ketua Umum Terpilih Diharap Amanah

Dalam acara itu Kaesang sekaligus mengadakan konsolidasi internal. Ia mengatakan penguatan di tingkat DPC ini sangat penting dalam agenda PSI ke depan. Kaesang menyebut dalam waktu dekat akan ada kongres dan pemilihan ketua umum pada Juli 2025.

“Kita ada persiapan kongres pada 2025 dan nantinya event penting lain adalah verifikasi partai di 2027 sebelum Pilkada 2029,” kata Kaesang.

Di Kongres PSI mendatang putra bungsu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo ini menjelaskan setiap kader yang memiliki KTA bisa menyalurkan suaranya di pemilihan ketua umum mendatang. Meski rencananya kongres akan digelar di Solo, namun tidak semua kader PSI wajib datang ke lokasi.

Dengan klaim partai terbuka dan modern, Kaesang sedang merumuskan pemilihan atau voting ketua umum bisa dilaksanakan melalui daring one man, one vote.

“Kita kan partai terbuka yang akan dimiliki seluruh anggota, jadi nanti kongres tidak harus ke Solo, kalau lewat online mana saja bisa,” jelasnya.

Dalam lawatannya ke Malang, Kaesang juga akan melakukan silaturahmi ke kepala daerah di Malang Raya.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait