Festival Kampung Tani Sukses Pikat Wisatawan Lokal dan Mancanegara

Foto-foto gelaran Festival Kampung Tani. (Anja a)

MALANGVOICE – Festival Kampung Tani bertajuk ‘Living In Harmoni’ sukses pikat wisatawan lokal maupun mancanegara. Event tahunan ini digelar setiap akhir pekan 8-9 September, 15-16 September, dan 22-23 September 2018 di Kampung Wisata Tani, Kelurahan Temas, Kota Batu.

Mulai dari masyarakat sekitar, wisatawan lokal dan mancanegara selalu meramaikan setiap eventnya. Mahasiswa asing tertarik menyaksikan aneka tarian tradisional dan juga pentas yang dihelat di Kampung Wisata Tani. Beberapa mahasiswa asing asal Somalia, Malaysia dan Singapura pun pernah berpartisipasi mengikuti workshop kesenian.

Lurah Temas, Bambang Hari, mengungkapkan, pihaknya sengaja menggelar event tersebut agar masyarakat mengetahui budaya hingga lomba tradisional yang dimainkan para petani.

”Selain memberikan wawasan kepada mereka tentang budaya, kami juga memberikan edukasi sedikit tentang keterampilan,” jelas Bambang.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Imam Suryono mengatakan kegiatan di Kampung Wisata Tani selain upaya memikat wisatawan, juga untuk mengapresiasi dan mewadai kreativitas dan juga seni budaya yang ada di Kelurahan Temas.

“Ini sudah menjadi agenda tahunan di sini. Karena memang setiap desa memiliki cara tersendiri, khususnya dalam menggelar selamatan desa,” ungkap Imam.

Selamatan desa yang dimaksud, kata Imam Suryono, dikarenakan 75 persen warga Temas berprofesi sebagai petani.

Kegiatan ini juga merupakan pemberdayaan masyarakat yang memiliki kelompok seni. Melihat memang di Kota Batu ini memiliki kurang lebih hingga 300 kelompok seni.

“kami ingin kelompok seni dan budaya melestarikan kebudayannya sendiri,” tuturnya.

Imam berharap, tahun depan Festival Wisata Kampung Tani lebih banyak memikat wisatawan khususnya mancanegara. Apalagi pihaknya sudah meluncurkan kalender event Khusus Kota Batu 2019. (Der/Ulm)