Disperindag: Stok Daging di Malang Aman

MALANGVOICE – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Malang, Tri Widyani mengatakan stok daging sapi di Kota Malang masih aman.

Dari pantauan MVoice, di Pasar Besar Kota Malang, harga daging sapi mencapai harga Rp 105 ribu sampai Rp 110 ribu per kilogram.

“Meskipun di beberapa daerah daging sapi sudah sangat mahal dan karena pemerintah membatasi impor daging. Di Malang masih aman,” kata Tri Widyani.

Meski harga tersebut masih terbilang murah dibanding daerah lain, pedagang gading mengaku masih kesulitan menjual, seperti yang dialami Saruji. ”Dengan harga itu pembeli juga agak menurun,” katanya kepada MVoice.

Harga daging dikabarkan akan naik pada tanggal 13 Agustus mendatang sebesar Rp 3 ribu.-

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait