Deteksi Gempa Lewat Smartphone

MALANGVOICE – Akselerometer sensor pada smartphone dipasang untuk mengetahui derajat kemiringan posisi layar menjadi landscape atau portrait. Teknologi itu bisa digunakan untuk bermain game, penggunanya hanya memiringkan sedikit smarphone untuk berbelok.

Selain itu, ternyata ada manfaat lain dari akselerometer dilansir Phonearena, Seismolog dari National Institute of Geophysics and Volcanology di Itali menyimpulkan bahwa teknologi akselerometer yang terpasang pada smartphone saat ini bisa digunakan untuk mendeteksi gempa.

Para peneliti menggunakan chip akselerometer LIS331DLH yang digunakan iPhone 4 dan 5, di atas alat gempa buatan salam penelitian seismologi.

Hasilnya, mereka menemukan bahwa chip itu memiliki frekuensi sangat baik sebanding dengan beberapa akselerometer FBA standar yang digunakan dalam menghitung kekuatan gempa besar.

Namun, chip akselerometer memiliki kelemahan tidak bisa mengukur gempa dibawah 5 skala richter karena kurang sensitif.

Jika teknologi itu dikembangkan dan digunakan untuk mendeteksi gempa, dilengkapi lokasi GPS dimana gempa terjadi, maka para pekerja yang berada di gedung bertingkat akan segera mencari pertolongan.

“Banyaknya korban gempa tidak hanya tergantung dari kuatnya gempa tapi juga dari kecepatan tim penyelamat,” kata salah satu ahli gempa, Antonino D’Alessandro, dikutip Telegraph.-

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait