Coffee Morning Digelar, Polres Malang Terima Banyak Masukan Penting

MALANGVOICE – Seperti sudah dicanangkan sebelumnya, Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung SH SIK, benar-benar merealisasikan keinginannya untuk mendekat langsung ke masyarakat, dan menyerap berbagai aspirasinya melalui program kebersamaan bertajuk Coffee Morning.

Coffee morning yang bakal dilaksanakan setiap Selasa, secara bergantian bakal dilaksanakan di Mapolres atau mendatangi komunitas-komunitas tertentu untuk mendengar, menyerap, dan menginventarisasi secara langsung, apa yang dikehendaki komunitas/masyarakat.

“Selanjutnya masukan-masukan itu harus dilaksanakan jajaran Polres Malang, sebagai implementasi konsep Problem Oriented Policing dan Community Oriented Policing, dalam rangka pemecahan masalah-masalah sosial yang ada,” tutur AKBP Yade Setiawan Ujung SH SIK, kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Hari ini, tambah dia, merupakan coffee morning pertama. “Komunitas yang kami undang kali ini adalah Persatuan Purnawirawan Polri (PP Polri) Cabang Malang,” katanya.

Sejumlah uneg-uneg pun mengemuka. Beberapa poin penting itu, di antaranya, secara umum kinerja jajaran Polres Malang di mata masyarakat sudah baik.

Para purnawirawan Polri itu juga meminta agar Bhabinkamtibmas yang saat ini sudah berlangsung baik, ke depan agar lebih banyak lagi bersentuhan dengan masyarakat secara langsung.

Dalam hal pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM), para purnawirawan juga meminta agar bisa dipermudah.

“Yang pasti para senior yang tergabung dalam PP Polri itu menilai program coffe morning ini sangat positif, karena bersentuhan langsung dengan masyarakat yang dilayani,” tutur Kapolres raham dan banyak senyum itu.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait