Besok Beberapa Ruas Jalan Ditutup karena Unjuk Rasa, Polisi Siapkan Jalur Alternatif

Kasatlantas Polresta Malang Kota AKP Ramadhan Nasution. (Deny Rahmawan)

MALANGVOICE – Satlantas Polresta Malang Kota menyiapkan rekayasa lalu lintas antisipasi aksi unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja, Selasa (19/10).

Unjuk rasa yang dimotori Aliansi Malang Melawan ini berawal dari simpang empat Rajabali dan terpusat di depan DPRD Kota Malang.

Adapun jalur yang ditutup adalah Jalan Semeru – Jalan Kahuripan (perempatan Rajabali), Basuki Rahmat, Jalan Bromo, dan depan gedung DPRD Kota Malang serta Balai Kota. Selain itu Jalan Tugu, Jalan Majapahit, Jalan Kahuripan, Jalan Kertanegara, Jalan Suropati, dan Jalan Gajah Mada juga akan dialihkan.

Sedangkan jalur alternatif dibagi menjadi dua, yakni alternatif pertama Jalan Jaksa Agung Suprapto – Simpang 3 Trio 2 – Jalan Buring – Jalan Ijen. Kemudian rute alternatif kedua adalah Jalan Letjen Sutoyo – Simpang 4 Kaliurang – Jalan Mahakam – Jalan W.R Supratman – Jalan PB. Sudirman – Jalan Gatot Subroto.

“Sehingga arus lalin dari utara menuju selatan dapat melintas di jalur alternatif,” kata Kasatlantas Polresta Malang AKP Ramadhan Nasution.

Dengan begitu, Ramadhan mengimbau masyarakat memutari jalan yang ditutup atau mencari alternatif lain serta tetap berhati-di jalan.

“Tetap patuhi rambu-rambu lalu lintas dan protokol kesehatan untuk keselamatan diri sendiri dan orang lain,” tandasnya.(der)