Bersama BI, KoPPI Bagikan Beasiswa di SMK Prajnaparamita

MALANGVOICE – Bank Indonesia (BI) bersama Komunitas Perempuan Peduli Indonesia (KoPPI) Malang menggelar bakti sosial, Sabtu (19/8). Bertempat di SMK Prajnaparamita, sejumlah bantuan disalurkan.

Ketua KoPPI Malang, Yaq’ud Ananda Gudban, menyebut, beberapa siswa mendapat bantuan berupa beasiswa pembiayaan sekolah. “Ini khusus bagi anak-anak yang kurang mampu,” ungkap anggota legislatif berparas cantik ini.

Perempuan yang akrab disapa Nanda ini menambahkan, selain beasiswa,bantuan lai berupa alat keperluan sekolah juga dibagikan. “Ada bermacam-macam, seperti tas dan alat tulis,” lanjutnya.

Ketua DPC Partai Hanura Kota Malang ini beranggapan, kegiatan ini sebagai bentuk positif merayakan momentun HUT ke-72 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Menurutnya, semua kalangan harus ikut merayakan peringatan ini, termasuk siswa-siswi kurang mampu.

Apalagi, masih menurut Nanda, kalangan pelajar adalah generasi muda yang akan memegang kendali pembangunan tanah air di masa depan. Karena itu, suksesnya pembentukan karakter generasi muda ini perlu mendapat perhatian.

“Harapannya tentu masyarakat terbantu dan ikut ‘merdeka’ di hari kemerdekaan,” imbuh peraih gelar doktor dari Universitas Brawijaya (UB) ini.


Reporter: Muhammad Choirul Anwar
Editor: Muhammad Choirul Anwar
Publisher: Yunus Zakaria
spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait