MALANG VOICE- Laptop apa yang harus dibeli? Begitu pertanyaan jika Anda akan membeli laptop baru. Banyaknya pilihan merek laptop membuat sebagian orang bingung karena kebutuhan tiap orang pun berbeda-beda.
Kebanyakan orang ingin mempunyai laptop dengan kualitas terbaik dan kemampuan mumpuni untuk menyelesaikan pekerjaan.
Berikut peringkat laptop terbaik di tahun 2015 sebagai bahan referensi memilih laptop. Penilaian didasarkan pada kualitas laptop, dukungan teknis, nilai dan tingkat penjualan dan kriteria lainnya. Berikut ulasan 3 laptop terbaik tahun 2015.
Peringkat 1: APLLE
Sudah tak terbantahkan lagi bahwa laptop merek Apple sudah merajai dunia laptop selama 6 tahun terakhir dan tetap mempertahankan peringkatnya tahun ini.
Berdasarkan survei di Cupertino, California, Apple memenangkan 5 dari 9 kategori, dan mendapat nilai hampir sempurna untuk ulasan produk laptopnya.
Skor yang didapat untuk kategori ‘technical support’ juga memuaskan. Mulai dari keyboard, touchpad, kualitas audio, dan software ‘preloaded’ dari Apple memang tidak dapat dikalahkan.
Macbook Air dengan ukuran layar 13 inci adalah laptop favorit dari merk Apple karena desainnya tipis, ringan dengan berat 2 pon saja, dan mampu mensinkronasikan pekerjaan di laptop Anda dengan gadget Apple lainnya seperti iPhone, atau iPad.
Peringkat 2: Dell.
Di peringkat kedua ada merek Dell. Perusahaan ini meraih peringkat 1 dalam hal inovasi, nilai dan kualitas audio. Padahal tahun kemarin Dell mendapat ranking 5. Tahun ini Dell melejit ke ranking 2 karena salah satu laptop unggulannya yaitu Dell XPS 13 yang dikemas dengan desain menawan dan sangat tipis untuk laptop di kelasnya.
XPS 13 sangat direkomendasikan bagi Anda yang budgetnya pas-pasan dan sebagai alternatif dari laptop Apple. Soal peforma jangan ditanyakan lagi, XPS 13 memiliki kualitas display yang sangat baik, dan prosesor Core i5 terbaru.
Peringkat 3. HP
Ada kenaikan peringkat, hal tersebut didukung dengan adanya desain laptop baru, dan kualitas audio yang menjadi fokus laptop HP. HP terkenal dengan desain laptop yang unik dan tidak seperti laptop biasanya. Selain itu HP selalu memproduksi laptop dengan banyak variasi harga, sehingga memudahkan konsumen dari berbagai latar belakang untuk memilih produk yang tepat dengan budget bersahabat. –