Belasan Jenazah Tragedi Kanjuruhan Belum Teridentifikasi di RSSA

Suasana Kamar Mayat RSSA Malang. (MVoice/Lek)

MALANGVOICE – Big match antara Arema FC vs Persebaya menyisakan duka yang mendalam.

Pasalnya, dari ratusan korban yang meninggal dunia, ada sebanyak 19 jenazah korban yang belum teridentifikasi.

Jumlah tersebut merupakan akumulasi dengan penerimaan jenazah di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. Ada dua jenazah yang belum teridentifikasi mulai kemarin dan 17 jenazah korban tragedi Kanjuruhan Malang ditotal tadi pagi. Kini petugas medis tengah mengidentifikasi jenazah tersebut.

Baca Juga: Tim DVI Polri Diterjunkan Bantu Korban Tragedi Kanjuruhan

“Sekarang kami agendakan identifikasi,” kata Plt. Direktur RSSA Malang, Kohar Hari Santoso, saat ditemui awak media, Ahad (2/10).

Kohar menyarankan jika ada keluarga yang merasa kehilangan anggota, bisa datang ke RSSA Malang.

“Jadi keluarga yang merasa kehilangan, KTP, pakaiannya bisa disampaikan nanti dicocokkan. Total di RSSA ada 19 jenazah yang dikirim kesini, 2 yang tadi malam, dan 17 tadi pagi,” jelasnya.

Kohar menjelaskan, jumlah tersebut masih dimungkinkan akan terus bertambah. Untuk itu, pihaknya juga menyiagakan petugas medis, ruangan medis hingga armada ambulance.

“Sampai sejauh ini kapasitas kami masih cukup dari segi personel maupun logistik medis. Kami juga ada fasilitas cadangan kalau nanti jumlahnya lebih besar,” terangnya.

Kohar pun juga menyiagakan sejumlah kamar untuk tragedi Kanjuruhan tersebut. 200 tenaga medis pun disiapkan untuk merawat korban tragedi Kanjuruhan.

“Di samping menangani jenazah maupun korban luka. Kamar kamar juga kami siagakan.Kami siapkan sekitar 200 petugas medis,” pungkasnya.(der)