Begini Reaksi Sutiaji Ketika Injak Tegel Retak di Sekolah yang Baru Dibangun

Tangkapan layar video postingan Instagram Wali Kota Malang, Sutiaji, (Bagus/Mvoice).

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, Sutiaji melakukan sidak ke beberapa bangunan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri baru yang belum difungsikan pada Jumat (4/2).

Dalam pemantauannya saat mengelilingi salah satu sekolah, ditemukan ada beberapa tegel dalam kondisi retak, padahal merupakan bangunan baru.

Melihat tegel yang retak itu, Sutiaji langsung mencoba menginjaknya dan ternyata langsung pecah.

“Saat tegel bolong itu saya nggak tendensi, ya karena ketepatan menginjak. Banyak tadi yang saya tinjau, saya tidak mau harus diselesaikan dan dibenahi dulu,” ujarnya, Jumat (4/2).

Pria nomor satu di Kota Malang itu, juga sempat menanyakan temuan di salah satu sekolah yang ditinjau ada tegel yang memiliki pola berbeda. Ia pun meminta pada pembangun untuk menyamakan pola tegel agar selaras.

“Ya beda itu lucu satu lantai macemnya (tegel) ada tiga. Alasannya (pihak pembangun) itu satu seri, saya tidak mau tahu dan bagaimanapun harus diselesaikan. Ternyata dia sanggup mengganti (pihak pembangun),” kata Sutiaji.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang, Suwarjana menyampaikan, kejadian tegel pecah itu ada di SMPN 29 Malang.

Hanya saja Suwarjana mengaku tidak mengikuti sidak yang dilakukan Wali Kota Malang, Sutiaji tersebut, sehingga belum bisa memastikan secara pasti.

Dikatakan Suwarjana, ketika ada kerusakan pada suatu bangunan gedung sekolah itu masih menjadi tanggung jawab dari kontraktor sebagai pelaksana pembangunan.

“Kalau tidak salah hanya satu sekolah saja dan itu kebetulan saja tidak semua tegel. Ada rongganya saat masang atau tidak mungkin gembos ada angin masuk. Itu masih murni tanggung jawab pemborong yang masih ada masa pemeliharaan dengan sekian hari,” terangnya.(end)