Axon Mini Pakai Bodi Boeing 787

MALANGVOICE – Perusahaan smartphone asal Cina, ZTE, mengumumkan produk anyar untuk bersaing di pasar.

Seperti diberitakan Tech Times, tak tanggung-tanggung, ZTE langsung meluncurkan dua produk, ponsel Axon Mini dan Axon Watch.

Axon Mini merupakan ponsel pertama yang menggunakan teknologi Force Touch, semacam 3D touch milik iPhone 6s, hanya berbeda fitur.

Yang lebih istimewa, Axon Mini dibuat dari bahan bodi pesawat Boeing 787 dan hanya memilki ketebalan 3,5 mm. Layarnya 5,2 inchi Super Amoled FHD sedikit tertekuk ke samping mirip Samsung Edge.

Pertama Axon Mini dijual online di Cina 27 Oktober mendatang, kemudian baru menyebar ke Hong Kong, Thailand, Singapura, Rusia, India, Australia, Perancis, Jerman, Turki, Spanyol, dan Italia.

Harga yang ditawarkan bermacam sesuai warna pilihan. Axon Mini Rose Gold berkisar Rp 4 juta, dan Premium Axon Mini seharga Rp 5.8 juta.-