MALANGVOICE – Arema FC kembali meresmikan kembali dua pemain asing untuk kompetisi Liga 1 2023/2024. Dua pemain ini Charles Lokolingoy berpaspor Australia dan pemain asal Mali Ichaka Diarra.
Manajer tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, para pemain baru ini melengkapi pemain asing yang di Singo Edan. Diketahui para pemain asing musim sebelumnya sudah tidak diperpanjang kontrak.
“Kontrak pemain Charles Lokolingoy yang berposisi sebagai striker dan Ichaka Diarra merupakan stopper asal Mali berjalan lancar,” kata Wiebie.
Baca Juga: Motor Vespa Pemain Arema Dendi Santoso Digondol Maling
9 WBP Lapas Malang Dapat Remisi Khusus Hari Lansia
Sebelumnya, Arema sudah mengamankan tanda tangan striker Gustavo Almeida, pemain asal Brazil.
Charles Lokolingoy sebelumnya memperkuat klub Liga 1 Malta sedangkan Ichaka Diarra adalah palang tangguh dari klub asal Lebanon, Al-Ansar FC.
Wiebie berharap, meski perekrutan pemain dilakukan bertahap, namun bisa membawa perubahan positif untuk tim.
“Doakan proses perekrutan berjalan dengan lancar. Tentu saja pemain yang direkrut adalah pemain berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan tim,” tambah Wiebie.
Masuknya Charles Lokolingoy memenuhi kuota 1 pemain Asia, sementara itu tambahan 3 asing yang direkrut, kini Arema FC menyisakan
kuota tiga pemain asing lagi menyusul regulasi pemain asing 5+1 oleh operator kompetisi.(der)