MALANGVOICE – Agenda pemeriksaan terhadap anggota DPRD Kota Malang, Erni Farida, urung digelar Selasa (17/10). Padahal, sebelumnya Kabag Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha menyebut, seorang anggota legislatif bakal diperiksa terkait dugaan suap pembahasan APBD Perubahan 2015 Kota Malang
Awak media yang mendapat informasi tersebut pun berbondong-bondong mendatangi Aula Mapolres Malang Kota. Namun, sosok Erni Farida tak kunjung tiba hingga beberapa penyidik KPK menyelesaikan pemeriksaan. Hanya saja, beberapa saksi terkait kasus lain tampak hadir memenuhi pemeriksaan.
Terpisah, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengklarifikasi bahwa pemeriksaan terkait kasus yang ditangani di Kota Malang baru akan dimulai Rabu (18/10) besok. Meski demikian, dia tidak merinci siapa saja yang bakal diperiksa.
“Nanti di lokasi saja dilihat nama-nama yang diperiksa,” ungkapnya melalui WhatsApp Messenger. Di sisi lain, Erni Farida belum mengkonfirmasi hal ini. Hanya saja, anggota Komisi D itu disebut-sebut baru saja menjalani kunjungan kerja ke luar kota.
Ketua Komisi D DPRD Kota Malang Imam Fauzi ketika dikonfirmasi membenarkan hal itu. “Saya juga Bu Erni dan beberapa anggota dewan baru saja sampai di Malang hari ini pukul 14.00. Kami habis kunjungan kerja di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri),” ujar Imam.
Politisi PKB ini juga mengaku sudah mengetahui adanya jadwal pemeriksaan KPK terhadap para anggota legislatif. Dia menyebut, Erni bakal diperiksa Jumat (20/10) mendatang.
Imam sendiri juga tak luput dari pemanggilan. Dia pun sudah siap menghadiri pemeriksaan pada Sabtu (21/10) nanti. “Ini panggilan kedua yang saya terima, sebelumnya sudah pernah memenuhi panggilan,” tandasnya.(Coi/Aka)