M Nawir, Otak Pelarian 17 Tahanan Polres yang Kabur

MALANGVOICE – M Nawir (36) warga Jalan Muharto, Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, diduga menjadi otak utama pelarian dari ruang tahanan Mapolres Malang.

M Nawir, berhasil ditangkap di Bangkalan, Madura, Rabu (3/5) malam. Tersangka kasus narkoba ini merupakan tahanan terakhir yang diamankan Polres Malang. Sebelumnya, 16 tahanan lebih dulu ditangkap tim pemburu.

“Hasil pemeriksaan sementara, yang pertama kali punya ide minta gergaji adalah M Nawir. Nawir minta ke Abdur Rohman,” kata Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung, Kamis (4/5).

Abdur Rohman, kata Ujung, diminta M Nawir agar menyuruh istrinya membawa gergaji ke dalam tahanan saat membesuk.

“Sedangkan yang berniat memasukkan gergaji yaitu Abdur Rohman dan Fahrul Agus Mustofa,” bebernya.

Namun, pihaknya masih memeriksa semua tahanan guna mendapatkan keterangan pasti.

“Semula kan pengakuan tahanan Abdur Rohman dan Nurhadi. Kita masih dalam pengembangan,” pungkas dia.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait