Bripka Arifin Terima Penghargaan dari Kapolda Jatim

MALANGVOICE – Bripka Arifin, Bhabinkamtibmas Desa Banjarejo, Kecamatan Pakis, yang beberapa waktu lalu menjadi perbincangan karena kedekatannya dengan anak SD, hari ini mendapat penghargaan.

Tidak tanggung-tanggung, penghargaan terhadap laki-laki yang akrab disapa Pak Pahe ini diberikan Kapolda Jatim, Irjen Pol Drs Machfud Arifin.

Pemberian piagam penghargaan dan satu unit motor matic ini diberikan di lapangan Satya Haprabu Polres Malang.

“Akhir-akhir ini Bripka Arifin menjadi perbincangan yang viral hingga beritanya ada di media massa nasional. Bahkan juga menjadi pembicaraan di grup WhatsApp,” kata Machfud dalam sambutannya.

Bahkan, lanjut dia, Kapolda Papua meminta agar Bripka Arifin yang bulan ini sudah pensiun dapat memberikan inspirasi di anggota polisi di sana.

“Bahkan semua akomodasi akan ditanggung,” imbuh mantan Kapolda Maluku Utara ini.

Dia berharap, Bripka Arifin juga bisa memberikan inspirasi bagi anggota polisi lain. Tidak hanya di Jawa Timur melainkan juga di seluruh Indonesia.

Machfud juga menyebut polisi lain yang juga berprestasi dari Polresta Malang, Bripka Seladi.

Bripka Seladi adalah anggota Satlantas yang juga berprofesi sebagai pengumpul sampah. Dia terkenal jujur dan berdedikasi.

“Walaupun sudah purna tugas, tapi pengabdian polisi tidak kenal berhenti. Saya harap di Polda Jatim muncul Arifin dan Seladi lainnya,” lanjut dia.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait