Dindik Latih Operator Dapodikmen Se-Kota Malang

Salah seorang operator menyimak jalannya pelatihan. (Muhammad Choirul / MalangVoice)

MALANGVOICE – Ratusan operator Data Pokok Pendidikan Menengah (Dapodikmen) dan Bendahara Sekolah mengikuti pelatihan input data yang digelar Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Malang, Rabu (2/9) siang ini.

Para peserta berasal dari 54 SMK, 47 SMA dan 7 SMALB yang ada di Kota Malang. Masing-masing sekolah mengirimkan dua orang untuk mendapat pelatihan.

Sejumlah pembicara kompeten dihadirkan, di antaranya Aan Pambudi dari Disdik, dan Aan Andreas dari SMKN 4 kota Malang. Pada pelatihan itu, dipaparkan tata cara memasukkan data sekolah, guru, dan siswa ke website resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbut), yakni www.kemendikbud.go.id.

Kabid Dikmen Dindik Kota Malang, Sri Ratnawati, menyebut nantinya data-data itu bakal terhimpun menjadi satu aplikasi. “Nanti seluruh Indonesia hanya ada satu data, sesuai tagline yang diusung, ‘satu nusa, satu bangsa, satu bahasa, satu data’,” tandasnya.

Pelatihan Dapodikmen ini digelar selama dua hari, hingga Kamis (3/9) besok. Sebelumnya, Dindik telah melatih 390 orang operator Data Pokok Pendidikan (Dapodikdas) yang berasal dari SD, SMP, SDLB dan SMPLB se- Kota Malang, kemarin (1/9).-