2016, Jumlah Kamar Hotel di Malang Bertambah 700

MALANGVOICE – Di tahun 2016, hotel-hotel baru di Malang masih akan bermunculan baik bintang 3,4 hingga 5. Berdasarkan catatan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Malang, pertumbuhan kamar hotel di tahun ini mencapai 700 kamar.

“Hotel di Malang masih terus tumbuh, meskipun city occupancy rata-rata year to date (tahun berjalan) hanya di bawah 60 persen,” jelas Sekretaris Badan Pengurus Cabang PHRI Malang, Slamet Sudiharto.

Ia melanjutkan, kendati jumlah hotel di Malang sudah cukup banyak, namun persaingan masih relatif sehat.

Hal ini bisa dilihat dari average selling yang lebih bagus ketimbang daerah lain seperti Surabaya, Bandung maupun Bali dimana diskon yang diberikan oleh hotel kepada tamu di daerah tersebut mencapai 50-70 persen.

“Kalau di Malang, diskon maksimal hanya 40 persen. Masih cukup bagus. Artinya belum ada hancur-hancuran harga antar hotel,” katanya.

General Manager Sahid Hotels Malang ini melanjutkan, di Malang, kisaran harga Rp 300 ribu untuk hotel bintang tiga masih cukup bagus.

Namun jika jumlah hotel terus bertambah, tidak menutup kemungkinan pelaku bisnis ini akan melakukan persaingan tidak sehat seperti menurunkan harga secara drastis demi mendapatkan tamu.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait