Waspada Oli Palsu! Cek Keaslian AHM Oil dengan 3 Cara Mudah, Salah Satunya Lewat Aplikasi Brompit

MALANGVOICE- Penggunaan oli asli sangat krusial untuk menjaga performa mesin kendaraan tetap optimal dan memperpanjang usia pakainya. PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim), distributor sepeda motor dan suku cadang asli Honda wilayah Jatim & NTT, mengedukasi konsumen cara mudah mengecek keaslian AHM Oil.

“Dengan sistem keamanan ini, kami berharap konsumen lebih waspada terhadap oli yang diragukan keasliannya,” ujar Hari Widodo, Part Division Head MPM Honda Jatim.

Aplikasi Brompit Honda. (Istimewa)

Berpetualang Seru Bareng Honda CRF150L “Healing Blartherhood”

Berikut 3 cara jitu cek keaslian AHM Oil:
* Pindai QR Code:
* Gunakan aplikasi pemindai kode batang seperti Brompit yang tersedia di Play Store.
* Pindai QR Code di bagian belakang kemasan AHM Oil.
* Dapatkan informasi validitas produk dan indikasi jika oli palsu.
* QR Code hanya bisa dipindai maksimal 5 kali di perangkat berbeda.
* Laporkan jika ada masalah pada kemasan.
* Cek Kode Pengaman:
* AHM Oil asli memiliki kode pengaman yang menyatu antara tutup botol dan kemasan.
* Jika kode rusak atau hilang, produk kemungkinan palsu.
* Cek Hologram:
* Saat tutup botol dibuka, lihat seal hologram 3D di dalam lubang botol.
* Jika hologram hilang, produk dipastikan palsu.

Dengan sistem keamanan ini, konsumen tak perlu repot ke laboratorium untuk mengecek keaslian oli. Jika ada kendala, hubungi Honda Care di 0-800-11-46632.

“Untuk jaminan keaslian produk, lakukan pemeriksaan dan perawatan rutin di AHASS terdekat. Gunakan layanan booking servis atau layanan kunjung agar lebih praktis dan bebas antre. Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan asli dari yang ahli,” tambah Hari Widodo.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait