Warga Joyogrand Tagih Realisasi Janji PT Tomoland Perbaiki Fasum

MALANGVOICE – Sejumlah fasilitas umum (Fasum) di Perumahan Joyogrand mengalami kerusakan. Hal itu diduga akibat imbas pembangunan pengembang perumahan PT Tomoland.

Warga setempat hingga kini menagih janji perbaikan fasum yang rusak.

Adapun fasum yang rusak antara lain gazebo dan grill di depan akses masuk perumahan.

DPUPRPKP Kota Malang Dorong Pengembang Perumahan Serahkan PSU

Salah satu warga Perumahan Joyogrand RW 09, Kelurahan Merjosari, Aji mengatakan warga saat ini menunggu itikad baik dari pengembang perumahan.

Sebelumnya sudah dilakukan pertemuan dan disepakati warga dan pengembang.

“Awal dulu pihak pengembang mau merevitalisasi taman. Artinya taman yang ada akan diperbaiki sesuai kesepakatan dengan warga. Nah waktu pembuatan desain taman itu kami usulkan ditambahi gazebo,” kata Aji, Senin (21/10).

Ketika gazebo akan jadi, warga mengingatkan rawan ambruk. Namun saat itu, lanjut Aji, pengembang perumahan tetap mengatakan gazebo aman digunakan.

“Untuk gazebo di taman jalan kembar Perumahan Joyogrand RW 8 dan RW 09 tadi malam sudah kelihatan miring, pagi kemarin sudah roboh sebagian yang sisi selatan,” ungkap Aji.

Hal itu tentunya sangat membahayakan sehingga perlu perbaikan segera.

Selain gazebo, Aji mengungkapkan kekhawqtiran warga dengan grill yang ada di depan akses pintu masuk perumahan. Menurutnya, pengembang seakan asal-asalan dan tidak mau memperbaiki sesuai spek teknis yang berkualitas.

“Grill yang baru dibuat, baru 2 bulan sudah ambles dan berbunyi ketika dilewati kendaraan. Sempat dibetulkan, tapi tidak lama rusak lagi, dan warga sudah mengingatkan untuk segera di betulkan, tapi pihak Tomoland slow respon,” beber Aji.

“Diduga memang pekerjaan asal-asalan dan tidak sesuai spek grill milik RW 09 Joyogrand, yang bangun warga sendiri,” imbuh Aji.

Terpisah, Ketua RT 5 RW 09 Perumahan Joyogrand, Kelurahan Merjosar, Mahfur mengaku warganya juga kesal melihat sikap dari PT Tomoland. Sebab, balai RT yang dijanjikan juga tak kunjung dibuatkan.

“Revisi gambar sudah dikirim saya semalam, dan ketika dirapatkan sudah disepakati gambar itu,” kata Mahfur.

Dijelaskan Mahfur, seharusnya pengerjaan balai RT 05 telah dilakukan sebulan yang lalu. Tapi hingga kini, warga belum melihat progres adanya pembangunan.

“Kami harap memang segera, karena sudah molor sekali dari waktu yang disepakati. Kami sudah bongkar semua, tapi komitmennya tidak sesuai yang warga harapkan,” keluh Mahfur.

Ia mewakili warga pun berharap ada pembenahan yang baik dari PT Tomoland.

“Warga sudah resah, sudah dibongkar tapi tidak ada tindak lanjut,” tutup Mahfur.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait