Ramaikan Hari Kopi Nasional, Klodjen Djaja Bagi Ratusan Kopi Gratis

Bagi-bagi kopi gratis di pasar, (Bagus/Mvoice).

MALANGVOICE – Memperingati sekaligus meramaikan hari Kopi Nasional yang jatuh pada tanggal 11 Maret, Kedai kopi Klodjen Djaja membagikan 200 cup kopi gratis kepada semua orang.

“Di Hari Kopi Nasional ini kami berikan kopi gratis bagi semua orang. Kami ingin semua orang bisa menikmati kopi berkualitas secara cuma-cuma,” ujar Barista Klodjen Djaja, Ellya Astri, Jumat (11/3/2022).

Selain membagikan kopi gratis, Kedai yang terletak di Jalan Cokroaminoto, Kota Malang itu juga menampilkan live musik sebagai pendamping saat menikmati hangatnya kopi.

Kopi tersebut dibuat langsung kedai Klodjen Djaja. Proses pembuatan kopi mulai dari biji kopi yang disangrai, digiling hingga menjadi minuman siap saji pun bisa dilihat secara langsung.

Proses pembuatan kopi, (Bagus/Mvoice).

Ellya mengatakan, kopi yang dibagikan itu kopi jenis Arjuna Robusta. Kopi tersebut merupakan kopi asli Malang. “Jadi biji kopinya asli Malang. Kami ingin memperkenalkan kopi asli Malang ke semua warga Malang,” kata dia.

Kopi asli Malang tersebut mempunyai ciri khas yakni, aroma coklat yang cukup pekat. “kalau diminum di langit-langit itu ada rasa coklatnya. Rasa ini didapat karena petani kopi di lereng gunung Arjuna menanam kopi di dekat tanaman coklat. Jadi ini uniknya,” tandasnya.(der)