Perumda Tirta Kanjuruhan Terima Penghargaan TOP BUMD Award 2021

MALANGVOICE – Perusahaan Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Kanjuruhan Kabupaten Malang berhasil menyabet empat penghargaan sekaligus dalam ajang TOP BUMD Award 2021.

Penghargaan tersebut diagendakan akan diterima langsung oleh Bupati Malang HM Sanusi yang juga meraih predikat sebagai Top Pembina BUMD 2021 oleh majalah Top Business selaku penyelenggara kegiatan, di Jakarta, Jumat (10/9) besok.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Malang, Nur Fuad Fauzi menyampaikan, Top BUMD Awards adalah kegiatan corporate rating (penilaian kinerja BUMD), terbesar di Indonesia, yang memberikan penghargaan kepada BUMD-BUMD terbaik se Indonesia.

“Ini penghargaan yang spesial, keberhasilan Bupati Malang juga diikuti Perumda Air Minum Tirta Kanjuruhan sebagai Top of the TOP BUMD 2021 dan Top BUMD Awards 2021 Bintang Lima, serta Direktur Utama Perumda Tirta Kanjuruhan Syamsul Hadi sebagai Top CEO BUMD 2021,” ucap Fuad, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (9/9).

Pria yang juga menjabat sebagai Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang ini menjelaskan, keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras dan kerja sama seluruh pihak di Pemerintah Kabupaten Malang, terutama pegawai Perumda Tirta Kanjuruhan dan dukungan dari seluruh stakeholder.

“Keberhasilan ini berkat kerja keras para karyawan Perumda Tirta Kanjuruhan, dan seluruh stakeholder, mulai dari Dewan Pengawas, DPRD Kabupaten Malang, masyarakat dan semua pihak yang terkait,” terangnya.

Fuad menegaskan, kegiatan TOP BUMD Awards ini diselenggarakan majalah Top Business, bekerja sama dengan Institut Otonomi Daerah (OTD) dan berbagai lembaga, asosiasi dan konsultan bisnis, dengan melibatkan Dewan Juri sekitar 10 profesor, beberapa doktor, serta praktisi dan konsultan bisnis.

“Pemberian penghargaan itu atas penilaian kinerja BUMD, mulai kinerja bisnis, layanan dan kontribusi terhadap perekonomian daerah,” jelasnya.

Lebih lanjut, Fuad menambahkan, Kegiatan TOP BUMD Awards tahun 2021, diikuti oleh 200 Nominasi BUMD Terbaik, yang sebelumnya sudah diseleksi dari 1.150 BUMD di seluruh Indonesia.

“Ini penghargaan luar biasa, Perumda Tirta Kanjuruhan berhasil bersaing dari 1.150 BUMD di seluruh Indonesia,” tukasnya

Perumda Tirta Kanjuruhan berhasil menyajikan keberhasilan-keberhasilan yang dilakukan, yakni:

1. Pencapaian target kontrak kinerja pendapatan, jumlah pelanggan, kehilangan air dan opini audit Direksi Periode 2019-2024 dengan Bupati Malang
2. Pencapaian target Visi “Menjadi Perumda Terbaik Di Jawa Timur Tahun 2024”.
3. Kontribusi Perumda kepada Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah maupun Masyarakat.
4. Inovasi-inovasi Perumda untuk mendukung keberhasilan Perumda.
5. Prestasi Perumda yang dapat digunakan sebagai Benchmark bagi PDAM lain.

Meliputi yaitu :
Kinerja BUMD Air Minum Terbaik di Jawa Timur sekaligus Peringkat 3 Tingkat Nasional untuk kategori pelanggan diatas 100.000 SR, di Masa Pandemi. Serta, Best Practice Program Hibah Air Minum Perkotaan Tahun 2021.(end)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait