MALANGVOICE – Resmi menjadi juara I atau Juara Umum dalam lomba Profil Desa Pancasila, Kepala Desa Tumpukrenteng, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang berkomitmen terapkan ideologi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari bagi masyarakat desa setempat.
“Alhamdulillah. Saya bersyukur dan senang sekali. Saya ingin bukan sekadar hasil juara, tapi harus bisa meneruskan ke masyarakat, sebagai juara harus bisa mengimplementasikan sebagai Desa Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” ucap Kepala Desa Tumpukrenteng, Kecamatan Turen, Helmiawan Khodidi, saat ditemui, Senin (12/7).
Baca juga: DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang Umumkan Juara Lomba Profil Desa Pancasila
Pria yang akrab disapa Didik ini menjelaskan, selain menjalankan dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari sesuai ideologi Pancasila dalam bermasyarakat, terutama buat para generasi muda agar dapat menangkal radikalisme.
“Raihan prestasi ini sebagai motivasi kami untuk lebih mengedukasi masyarakat atas ideologi Pancasila, terutama generasi muda dan para pelajar maupun santri untuk menolak radikalisme dalam kehidupan sehari-harinya,” jelasnya.
Untuk mengimplementasikan hal tersebut, lanjut Didik, dirinya akan mendirikan tugu Pancasila dan museum Pancasila untuk penunjang desa wisata di Desa Tumpukrenteng, hal itu dilakukan supaya program desa Pancasila bisa dilanjutkan.
“Pembuatan monumen Pancasila, dan Museum Pancasila itu bertujuan untuk mengedukasi masyarakat untuk lebih memahami Pancasila, wisatawan nantinya juga akan mendapat edukasi terutama generasi muda. Akan kami kemas dalam satu paket wisata, nanti juga ada Pemandu wisatanya yang akan memberi edukasi itu,” terangnya.
Sekadar informasi, dalam lomba Film Pendek Desa Pancasila, yang diadakan oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Malang, Desa Tumpukrenteng, Kecamatan Turen, sukses mendapatkan nominasi juara I (Juara Umum).
Dalam lomba Desa Pancasila tersebut, Desa Tumpukrenteng, membuat film pendek yang berdurasi 10,02 menit tersebut dengan berjudul ‘Gandeng Renteng, Tumpuk Renteng’.
Di video tersebut, terlihat masyarakat Desa Tumpukrenteng sangat guyub rukun, dan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila, dalam kehidupan sehari-harinya.(end)