MALANGVOICE – Kapolresta Malang Kota meresmikan dua Mall Tangguh di persiapan new normal life. Dua mall itu adalah Transmart dan Malang City Point.
Kapolresta Malang Kota Kombespol Leonardus Simarmata, meresmikan dua mall ini pada Jumat (12/6).
Di Mall Transmart, Leonardus mengecek hampir seluruh stan dan lorong jalan apakah sudah menerapkan protokol kesehatan dengan benar.
“Di sini kami juga sudah lihat ada ruang isolasi di dalam mal,” kata Leonardus.
Selama pengecekan di dalam mal, Leo sapaan akrabnya, sangat mengapresiasi manajemen dan tenant yang berjualan. Pasalnya, ada banyak perubahan dari pertama kali pengecekan sebelumnya.
“Saya mengapresiasi kepada manajemen Transmart karena sudah banyak perubahan. Untuk para pertugas security dan pegawai di sini semua sudah menggunakan faceshield dan melindungi kita dari virus Covid – 19,” jelasnya.
Di lokasi kedua, Malang City Point, rombongan juga melakukan hal yang sama. Pengecekan menyeluruh mulai dari pintu masuk hingga stan yang ada di dalam mal.
Di sana, ada beberapa hal yang menjadi perhatian Leo. Pertama adalah ketersediaan cuci tangan di pintu masuk mal dan ruang isolasi.
“Siapkan Ruang Isolasi untuk pengunjung yang suhu tubuhnya tinggi. Harapan saya kepada pelayan yang berada di stan stan mall semua bisa menggunakan faceshield untuk melindungi diri,” tegasnya.
Selama transisi new normal ini tim satgas bersama kepolisian tetap rutin menggelar patroli untuk mengingatkan masyarakat pentingnya mererapkan protokol kesehatan. Beberapa pemuda-pemudi yang nongkrong berkerumunan langsung dihadiahi rapid test.(der)