MALANGVOICE – Pelatih Timnas U-22, Indra Sjafri, mengungkap alasan timnya memilih Arema FC sebagai lawan tanding uji coba pada Minggu (10/2) besok di Stadion Kanjuruhan.
Indra menilai tim Singo Edan memiliki suporter yang banyak sehingga bisa memberikan atmosfer berbeda di lapangan. Dengan hadirnya suporter, timnya bisa merasakan pressure atau tekanan dari suporter lawan. Hal itu dilakukan untuk melatih mental anak asuhnya selama gelaran Piala AFF di Kamboja.
“Arema FC punya suporter fanatik. Situasi ini pasti terjadi di Kamboja karena tuan rumah banyak suporter,” katanya, Sabtu (9/2).
Dalam uji coba kedua ini, Indra berharap Stadion Kanjuruhan bisa penuh. Dengan begitu suasana di stadion bisa terasa seperti laga sesungguhnya.
Hal itu dikatakan Indra tak didapat saat uji coba pertama lawan Bhayangkara FC yang sepi penonton.
“Kalau bisa silakan pressure timnas. Kami ingin ambil manfaat dari suasana besok sore,” jelasnya.
Selain itu dalam laga melawan Arema FC, Indra Sjafri ingin memperbaiki kekurangan yang ada di timnya. “Hasil yang kurang baik akan kami perbaiki. Finalnya ada di uji coba ketiga pekan depan,” ia menandaskan. (Der/Ulm)