World Day Penguin, Eco Green Park Ajarkan Sayangi Binatang dan Lingkungan

MALANGVOICE – Hesa Omar Hasinal Hakim (8) duduk di atas potongan kayu di pinggir kolam yang ada di dalam Eco Green Park Kota Batu, Kamis (25/4).

Di tangan sebelah kiri, siswa kelas II SDIT Al – Rahbini Kota Malang itu memegang ikan kembung ukuran kecil.

Ikan kembung itu lantas dijulurkan ke arah kolam untuk memancing penguin atau Spheniscus Humboldti yang ada di dalam kolam supaya keluar.

Tak lama kemudian beberapa ekor penguin keluar ke permukaan dan berjalan menggapai ikan itu. Mereka lantas memperebutkan ikan yang hanya seekor saja.

Sementara Hesa terlihat kaget saat satwa akuatik jenis burung itu mengerubunginya. “Sedikit takut, takut digigit karena belum pernah,” ungkapnya.

Bagi Hesa, melihat penguin secara langsung masih pertama kali. Sebelumnya, ia hanya mengetahui penguin dari gambar yang ada di internet dan dari pelajaran di sekolah.

“Senang karena bisa dapat menambah pengalaman baru. Kita bisa belajar dengan memberikan makan,” ujarnya.

Keeper Penguin Eco Green Park, Eka Bagus Pratama, satwa itu didatangkan langsung dari Republik Peru, Amerika Selatan. Jumlah penguin yang ada di sini sebanyak 11 ekor. Terdiri dari 5 ekor jantan dan 6 ekor betina.

Di Hari Penguin Sedunia ini, pihaknya menggratiskan pengunjung untuk memberikan makan atau feeding. Selain itu juga ada edukasi bagi pengunjung yang datang.

Lebih lanjut ia mengatakan suasana perayaan World Penguin Day berbeda dengan sebelumnya. Kali ini mengusung tema Save Penguin Save The Earth, Eco Green Park dengan tujuan ingin mengajak pengunjung untuk peduli lingkungan.

“Peringatan World Day Penguin ini kami sengaja mengangkat tema Save Penguin Save The Earth. Dan bertepatan juga dengan perayaan hari Bumi, sekaligus kami mengedukasi dan mengajak pengunjung untuk selalu menjaga lingkungan. Dengan tidak membuang sampah sembarangan, untuk menjaga mereka dari kepunahan,” tutupnya.(Der/Aka)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait