Volume Kendaraan Meningkat 30 Persen, Polresta Malang Kota Siapkan Rekayasa Lalin

Suasana lalu lintas di Kota Malang. (istimewa)

MALANGVOICE – Polresta Malang Kota mengantisipasi kepadatan lalu lintas di momen arus balik lebaran 1444 Hijriah.

Kasatlantas Polresta Malang Kota Kompol Ahmad Fani Rakhim, mengatakan, pada H+4 lebaran atau 26 April 2023 ini, ada kenaikan 20 sampai 30 persen arus kendaraan yang menuju atau melintasi Kota Malang.

“Arus kendaraan terkendali, aman, dan lancar. Penumpukan tidak ada hanya volume saja yang meningkat,” kata Kompol Fani.

Baca Juga: Penumpang KA di Daop 8 Alami Peningkatan Hingga 38 Persen Selama Lebaran Dibanding Tahun Lalu

Bentang Alam Memukau, Taman Rekreasi Selecta Kental Nuansa Peninggalan Era Kolonial

Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas, Fani menyatakan sudah menyiagakan personel gabungan dan Tim Urai di beberapa titik.

“Kami antisipasi langsung di lokasi saat terjadi kepadatan, termasuk di exit tol Madyopuro,” kata Fani.

Apabila ada kepadatan lalu lintas, Fani menegaskan rekayasa lalin akan diterapkan. “Rekayasa pasti ada kalau ada penumpukan,” jelasnya.

Sementara itu, Fani nenyebut tidak ada laporan kecelakaan selama libur lebaran ini. Ia berharap tidak ada peristiwa itu dan masyarakat bisa menjalankan mudik dengan aman.

“Kalau kecelakaan Alhamdulilah tidak ada. Saya minta masyarakat tetap berhati-hati di jalan dan doa agar tidak terjadi kecelakaan,” harapnya.(der)