Transisi New Normal, Damdim Ingatkan Masyarakat Tidak Terlalu Euforia

MALANGVOICE – Menuju masa new normal mulai Juni ini, Dandim 0833 Kota Malang, Letkol Inf Tommy Anderson berpesan agar masyarakat tidak terlalu euforia.

Pasalnya, selama new normal ini beberapa pusat perbelanjaan dan sarana umum lain akan mulai dibuka.

“Pesan saya jangan terlalu euforia. Tetap prioritaskan kesehatan karena banyak yang belum sadar protokol kesehatan seperti anak-anak yang tidak pakai masker,” katanya usai mengikuti sidak di beberapa mal, Senin (1/6).

Dalam sidak yang dilakukan Forkopimda Kota Malang ini memang ditemukan beberapa orang di dalam mal yang tidak pakai masker atau menurunkan maskernya. Ia juga mengimbau pelaku usaha memperhatikan protokol kesehatan serta menegur pelanggan yang abai.

“Tempat usaha boleh saja buka, tapi tetap membatasi jumlah normal pengunjung 50 persen. Keberhasilan new normal ini salah satunya juga peran pelaku usaha,” ujarnya.

Selama transisi new normal ini, nantinya di setiap pusat perbelanjaan akan disiagakan personel TNI-Polri untuk menertibkan masyarakat.

“Penempatan TNI-Polri di pusat perbelanjaan. Jumlah akan diatur masing-masing tempat. Patroli juga akan dilakukan hari ini langsung,” tandasnya. (der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait