TPA Tlekung Bakal Dirombak Sesuai Standar

Akses masuk TPA Tlekung yang menanjak bakal dirombak Pemkot Batu. (Aziz Ramadani/MVoice)
Akses masuk TPA Tlekung yang menanjak bakal dirombak Pemkot Batu. (Aziz Ramadani/MVoice)

MALANGVOICE – Pemkot Batu ancang -ancang rombak total Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tlekung. Perombakan ini untuk meningkatkan sarana dan prasarana agar sesuai standar operasional.

Ya, Pemkot menilai TPA Tlekung masih jauh dari sempurna. Beberapa di antaranya, faktor akses menuju ke TPA sulit. Apalagi kontur tanah yang perbukitan sehingga jalan menanjak.

“Kami sudah meminta ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang untuk dibenahi akses jalan ke TPA itu. Agar memudahkan truk yang masuk ke sana,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Arief As Siddiq, Selasa (24/7).

Arief menambahkan, lalu untuk zona pasif tempat penumpukan sampah di TPA bakal ditutup terpal. Selama ini masih menggunakan plastik. Padahal plastik bisa melebur dan hancur. Dengan terpal ini agar bau yang tak sedap dari lokasi sampah berada tidak menyebar luas.

“Zona pasif ini merupakan penempatan sampah yang sudah dipasifkan dan tidak boleh ditumpuk dan ditambah lagi dengan sampah baru,” urainya.

Selanjutnya, masih kata Arief, TPA nantinya segera dibangun pengolahan air limbah dari sampah di kolam lindi. Sebenarnya, TPA Tlekung telah difasilitasi l kolam lindi dan sumur pantau. Fungsinya memantau cairan yang keluar dari sampah.

“Namun belum ada pengolahan. Pengolahan kolam lindi ini diperlukan agar ketika disalurkan ke sungai tidak berbahaya. Karena sudah dinetralkan melalui pengolahan,” jelasnya.

Rencana itu sudah dimasukkan ke dalam rencana saat Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) APBD 2018. Penataan TPA Tlekung tidak lain untuk memenuhi standar.

“Kami tidak ingin di TPA ini tidak sesuai standar. Mulai dari bangunan, kendaraan operasional, sampai sarana prasarana harus sesuai,” tutup pria juga pernah menjabat Kepala Dinas Bina Marga ini.(Der/Aka)