Tour Gowes Wisata Nasional 2022, Rebut Grandprize Motor dan Jutaan Rupiah

Tour Gowes Wisata Nasional 2022. (Istimewa)

MALANGVOICE – Dinas Pariwisata (Disparta) Kota Batu menggelar kegiatan akbar bertajuk Tour Gowes Wisata Nasional 2022. Event yang bekerja sama dengan Polres Batu ini digelar 24 September 2022.

Event ini digelar untuk memeriahkan HUT ke-21 Kota Batu dan HUT ke-67 Lalu Lintas Bhayangkara.

Tour Gowes Wisata Nasional 2022 ini terbuka untuk umum. Pendaftaran dibuka mulai 10 hingga 18 September 2022.

“Kami menyediakan tiga spot untuk tiket box,” kata Kepala Disparta Kota Batu, Arief As Sidiq.

Tiket box Tour Gowes Wisata Nasional 2022. (Istimewa)

Tiket box yang tersedia mulai di Alun-alun Kota Batu, Balai Kota Among Tani, Brawijaya Oleh-oleh, JTP 3, dan Lippo Plaza Batu. Di sana dibuka mulai 10-11 September dan 17-18 September 2022 mulai pukul 6.00 s/d 10.00 WIB.

Selanjutnya tiket box tersedia di Selecta, Rest Area Karangploso, dan Lapangan Sidomulyo dibuka pada 10 dan 17 September.

Terakhir berada di Jatim Park II dan Car Free Day Malang pada 11 dan 18 September 2022.

Harga tiket Rp25 ribu, peserta sudah mendapat id card dan snack.

“Pada acara puncak nantinya, start dan finish akan dilokasikan di Alun-alun Kota Wisata Batu,” lanjutnya.

Rute Tour Gowes Wisata Nasional 2022. (istimewa)

Agenda ini rutin digelar setiap tahun untuk mempromosikan wisata Kota Batu. Tak ayal rute yang dipilih juga melewati spot wisata yang ada di Kota Apel tersebut.

Tak hanya itu saja, panitia menyiapkan grandprize sepeda motor serta puluhan doorprize menarik.

Selain itu, panitia juga mengadakan lomba foto on the spot dengan hadiah total jutaan rupiah.(der)