Tingkatkan Pelayanan, Oppo Store Buka di Malang

MALANGVOICE – Oppo Store resmi dibuka di Kota Malang, tepatnya di kawasan Jalan Soekarno-Hatta Jumat (26/1). Uniknya Oppo Store ini termasuk terbesar ke-2 dari 226 store di Indonesia dan memiliki fasilitas service center di lantai 2.

PR Manager, Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, mengatakan, Kota Malang dipilih mengingat penjualan perangkat Oppo meraih target secara signifikan. Belum genap 40 hari peluncuran F5 Series, Oppo mampu menjual 35 persen dari total perangkat yang tersedia.

“Artinya masyarakat menyambut positif keberadaan perangkat Oppo. Karena itu kami ingin memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen,” kata dia.

OPPO Store ini memiliki luas 252 m². Di dalamnya konsumen dapat leluasa merasakan langsung perangkat-perangkat terbaru Oppo dengan lebih nyaman, dipandu tenaga penjual profesional yang dapat memberikan saran dan panduan perangkat yang tepat untuk konsumen. Oppo Store juga menjamin pelayanan ‘One Hour Service’ atau pelayanan yang tidak lebih dari 1 jam. (Der/Ery)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait