Tiga Cara Alami Putihkan Gigi selama di Rumah Saja

MALANGVOICE – Gigi putih dan bersih adalah dambaan semua orang. Sebab, memiliki barisan gigi putih bersih tentu dapat menunjang penampilan dan senyum Anda.

Nah selama #dirumahsaja, memutihkan gigi dapat menjadi aktivitas untuk mengisi waktu luang. Karena, selama pandemi covid-19 ini Anda tidak bisa ke dokter gigi untuk melakukan perawatan. Sehingga, kini Anda bisa memutihkan gigi di rumah.

Berikut, beberapa cara memutihkan gigi secara alami ini dapat dicoba di rumah.

1. Soda Kue

Soda kue banyak dimanfaatkan sebagai cara memutihkan gigi secara alami. Bahan ini memiliki sifat abrasif ringan untuk menghilangkan noda di permukaan gigi. Selain itu, soda kue juga dapat menciptakan lingkungan alkali di mulut untuk mencegah pertumbuhan bakteri.

Cara penggunaannya yakni dengan menggosok gigi menggunakan pasta soda kue. Kemudian bilas mulut seperti biasa.

Sementara, untuk cara membuat pasta soda kue yaitu dengan mencampurkan satu sendok teh soda kue dan dua sendok teh air. Gunakan beberapa kali dalam satu minggu.

2. Cuka Apel

Cuka apel sudah dikenal memiliki beragam manfaat kesehatan. Salah satunya yakni sebagai disinfektan dan produk pembersih, termasuk membunuh bakteri di rongga mulut.

Selain itu, beberapa penelitian juga menemukan bahan alami ini dapat digunakan sebagai pemutih gigi. Meski begitu, jangan membersihkan gigi dengan cuka apel setiap hari. Sebab, kandungan asam asetat di bahan ini dapat mengikis email gigi Anda.

Nah, Anda dapat menggunakan cuka apel untuk berkumur. Caranya larutkan cuka apel dengan air, kemudian Anda dapat berkumur dengan campuran tersebut selama beberapa menit. Pastikan untuk membilas mulut Anda dengan air putih sesudahnya.

3. Minyak Kelapa

Minyak kelapa murni dikenal memiliki banyak manfaat bagi tubuh, salah satunya membuat gigi menjadi lebih putih dan bersih. Caranya oleskan minyak kelapa pada gigi lalu diamkan selama 15-20 menit. Setelah itu sikat gigi seperti biasa menggunakan pasta gigi.

Selain untuk memutihkan gigi, menurut penelitian minyak kelapa juga dapat mencegah gigi keropos. Selain itu, minyak kelapa juga memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Di antaranya meningkatkan metabolisme, membantu menyerap mineral, menjaga kadar gula, dan menurunkan berat badan.(Hmz/Aka)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait