Tandai 5 Tahun Perjalanan Karir, Atlesta Rilis Film

Cover Film Lost After Løvv (istimewa)

MALANGVOICE – Sukses perjalanan karir grup band Atlesta selama lima tahun ditandai peluncuran film berjudul ‘Lost After Løvv’, yang menceritakan kisah awal bagaimana menemukan orang-orang berjasa hingga terbentuknya Atlesta.

Dengan memadukan konsep live, perjalanan maupun rahasia yang belum diketahui khalayak tentang lagu Atlesta, dirangkum dengan cerita memories, dreams, dan lovers, serta ungkapan dari kegusaran sang vokalis, Fifan Christa. Semua bakal tersaji lengkap di Lost After Løvv.

Sang sutradara, Ervan Putra, dengan tangan dinginnya dibantu para kru, sukses mengemas film dokumenter itu berbeda dengan yang lain, dan sangat menyentuh. Penonton akan dibawa menuju perspektif Atlesta yang berbeda seperti mewah dan berkelas.

Bersamaan rilis Lost After Løvv, Atlesta juga meluncurkan sequel dari album Sensation (2014), yakni Sensation (Deluxe Album). Pada album itu terdapat 12 lagu lama ditambah 5 lagu (unreleased track) seperti ‘Modern Club feat Aditya Kurniawan’ dan ‘Baby Won’t You Love Me’.

Film dan album itu rencananya dirilis pada 12 Desember mendatang, sesuai kampanya Atlesta dalam angka romawi XII.XII.MMXV, yang sempat bikin penasaran.

Video: Final look #LostAfterLøvv – Chapter Lovers. Watch full trailer here https://t.co/tFuH8BHQJ7 https://t.co/ElrRQb09Rk