Taman Dieng, Obyek Revitalisasi Selanjutnya

MALANGVOICE – Setelah merevitalisasi beberapa taman di tengah kota, Pemerintah Kota Malang berencana menyulap kawasan pinggiran, salah satunya taman di Jalan Dieng.

Wali Kota Malang, HM Anton, mengatakan, revitalisasi taman nantinya tetap menggunakan skema dana Corporate Social Responsibility (CSR). “Taman Jalan Dieng itu penopang kawasan di pinggiran, jadi akan kita revitalisasi,” kata Anton.

Menurutnya, kemungkinan besar Pemkot akan menggandeng PT Bentoel kembali untuk memugar taman itu. “Nanti biar kepala dinas terkait yang menghubungi para pemberi CSR, agar segera bisa ditangani,” tandasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), Erik Setyo Santoso, mengatakan, untuk Taman Dieng pihaknya sudah memiliki konsep.

DKP akan membuat suasana taman mirip Jalan Ijen, dan ramah bagi pejalan kaki. “Kami berencana melebarkan jalan, agar pedestriannya bermanfaat bagi pejalan kaki,” katanya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait