Tahun Politik, BeliBisnis.com Tawarkan Program Akses Dana Murah

Founder BeliBisnis.com, Maximillan Wienardi Nyoto. (Muhammad Choirul)
Founder BeliBisnis.com, Maximillan Wienardi Nyoto. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Tahun 2018 yang merupakan tahun politik bagi sejumlah daerah disambut BeliBisnis.com dengan meluncurkan program inovatif. Bersama Venture Capital, perusahaan yang bergerak di bidang jual-beli perusahaan ini mempersembahkan ‘Program Dana Tanpa Syarat’.

Program ini diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan akses dana murah tak terbatas. Sejalan dengan itu, tawaran dari program BeliBisnis.com juga layak dipertimbangkan para politisi karena diperkirakan dapat memberikan citra positif bagi calon kepala daerah.

Founder BeliBisnis.com, Maximillan Wienardi Nyoto, menjelaskan bahwa program ini bisa direalisasikan bersama pemerintah daerah, partai politik, atau pun instansi lain yang bersedia. Dia menuturkan, BeliBisnis.com menawarkan sinergi yang memungkinkan masyarakat daerah akan menikmati keuntungan-keuntungan atas keikutsertaannya.

“Adapun program-program BeliBisnis.com, di antaranya akses dana tanpa riba. Untuk part 1, ada Rp 5 triliun yang bisa diakses melalui Program Trading Invoice di setiap daerah yang pemerintah daerahnya bersedia bersinergi,” tandasnya.

Selanjutnya, ada pula pendampingan manajemen untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) menuju World Class Enterprise hingga siap diprivatisasi. Pendampingan ini bisa berlangsung melalui ‘Program GO PRIVATE – GO PUBLIC’.

Dia juga menyebutkan bahwa program ini berpotensi menaikkan nilai omset UKM hingga 598 persen per tahun. “Selain itu, bila program BeliBisnis.com berjalan, akan menimbulkan multiplayer effect yang dasyat,” serunya.

Efek yang dia maksud tentu saja adalah dampak positif, seperti hilangnya dominasi perbankan. Rasionalisasinya, lanjut dia, karena program ini tidak butuh jaminan dan tanpa riba.

Sejalan itu, partisipasi aktif masyarakat bisa dimaksimalkan. Hal ini memungkinkan terdongkraknya Pendapatan Asli Daerah (PAD), menyusul munculnya banyak modern enterprise.

“Semua itu dimungkinkan terjadi karena kami telah menyiapkan program ini secara integreted. Juga didukung penuh semua pihak yang masing-masing secara sadar mengambil bagian mewujudkan financial freedom yang menguntungkan dan demi Indonesia lebih baik, sejahtera, serta berkeadilan,” pungkasnya.(Coi/Aka)