Studi ke NWC, Danrem 083/Bdj Berpamitan

Halalbihalal dan mohon diri Danrem 083/Bdj bersama seluruh Forkopimda se-Malang Raya dan sekitarnya. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo, menggelar halalbihalal bersama seluruh Forkopimda se-Malang Raya dan sekitarnya, Senin (17/6) malam.

Suasana hangat dan guyub itu ternyata juga dijadikan sebagai acara berpamitan Kolonel Bagus sebagai Danrem 083 karena terpilih mengikuti studi di Amerika Serikat.

Kepada segenap undangan yang hadir malam itu, Bagus Suryadi Tayo menyampaikan banyak terima kasih. Selama bertugas selama 1 tahun 2 bulan lalu ia merasa sangat banyak mendapat dukungan dari semua pihak.

“Pertama bertugas dulu sangat terbantu. Saya sangat berterima kasih karena sudah membantu tugas saya menjadi ringan,” katanya.

Setelah itu, Kolonel Bagus akan menjalani studi di National War College (NWC), Washington DC, Amerika Serikat. Bagus mengungkapkan, suatu saat nanti pasti ia akan kembali lagi ke Malang karena kecintaannya pada kota ini.

“Saya dan keluarga pasti akan sering mampir kembali ke sini,” lanjutnya.

Datang dalam undangan malam itu salah satunya adalah Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto. Ia menyampaikan kepada Bagus agar sukses melanjutkan studi dan menjalankan tugasnya yang baru.

“Saya sampaikan terima kasih dan semoga sukses dapat mencapai prestasi,” katanya.

Selanjutnya posisi Danrem 083/Bdj akan diserahkan kepada Pangdam V Brawijaya dan komando akan dijabat sementara oleh Kasrem 083 BDJ, Letkol armed Budi Santosa. (Der/Ulm)