Stadion Gajayana Disewa 5 Hari untuk Liga 3 Jatim

Stadion Gajayana, Kota Malang, (Bagus/Mvoice).

MALANGVOICE – Stadion Gajayana, Kota Malang akan menjadi salah satu venue Liga 3 Jawa Timur (Jatim) selama 5 hari dengan total terdapat 10 laga.

Gelaran Grup B itu dihelat tanggal 6 November, 9 November, 12 November, 15 November dan terakhir 18 November tahun 2021.

Adapun tim Liga 3 yang akan berlaga di Stadion Gajayana yaitu, NZR Sumbersari, Persema Malang, Akor FC Jombang, Triples Kediri dan Gresik Putra FC. Seluruh tim tersebut tergabung dalam Grup B Liga 3 Jatim.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang, Ida Ayu Made Wahyuni menyampaikan, untuk sarana prasarana stadion Gajayana sendiri dinilai sudah siap digunakan.

Baca Juga: Kick Off Grup B Liga 3 Jatim Mulai 6 November Terapkan Prokes Ketat

“Kalau kesiapan lapangan dan segala perlengkapannya sudah siap semua,” ujarnya, Rabu (3/11).

“Rumput sudah dirapikan untuk memenuhi standar dari Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Jawa Timur,” imbuhnya.

Selain itu, karena masih berada di situasi pandemi Covid-19, pertandingan Liga 3 Jatim digelar tanpa penonton.

Meski begitu, beberapa sarana dan prasarana protokol kesehatan (prokes) juga disediakan pihak Disporapar Kota Malang di stadion nantinya.

“Sarana dan prasarana pendukung prokes juga sudah kami siapkan seperti aplikasi PeduliLindungi hingga tempat cuci tangan dengan air mengalir,” tandasnya.(der)