Sopir Ngantuk, Pickup “Nyungsep” ke Parit

Kondisi Pick up saat terperosok. (Toski D)

MALANGVOICE – Kendaraan jenis pick up warna hitam, bernomor polisi N 9094 KD mengalami kecelakaan tunggal. Kendaraan itu diketahui “nyungsep” ke parit di Jalan Lingkar Barat (Jalibar), pada Selasa (11/12) siang.

Sebagaimana informasi yang berhasil dihimpun, pick up yang dikemudikan Muhammad Yunus (36) warga jalan Mertojoyo Selatan, C/3, RT.03, RW.01, Kelurahan Merjosari Kacamatan Dinoyo, Kota Malang melaju kencang dari arah timur ke barat (Kepanjen-Blitar). Supir mengaku mengantuk sehingga lepas kontrol dalam mengemudi.

Kondisi Pick up saat terperosok. (Toski D)

“Waktu mengendarai saya ngantuk, hingga tidak bisa mengendalikan mobil saya,” ungkapnya Yunus, sambil berupaya menelpon sanak saudaranya yang ada di Kota Malang.

Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, kondisi Yunus hanya mengalami luka ringan, sedangkan Pick up terlihat ringsek dan terbalik. Yunus, mengaku mobil yang dikendarainya tiba-tiba oleng dan menabrak pohon yang ada di tepi jalan. Setelah itu pick up terus melaju dan terbalik ke parit di dekat makam Mbah Semar.(Hmz/Aka)