Semua Pihak Pastikan Tak Akan Ada Gerakan “People Power” di Malang

Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung saat memberikan sambutan dalam acara Bula bersama. (Toski D).

MALANGVOICE – Polres Malang menggelar acara buka bersama guna menciptakan suasana kondusif di wilayah Kabupaten Malang dengan mengundang Penyelenggara Pemilu dan peserta Pemilu. Baik dari Tim Kampanye Daerah (TKD) Paslon 01 Jokowi-Makruf Amin dan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Paslon 02 Prabowo Soebianto-Sandiaga Uno, Ketua dan Sekretaris Partai Politik, serta Dandim 0818 Batu-Kabupaten Malang Letkol Ferry Muzawwad, Selasa (14/5).

Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung menyampaikan, pihakanya mengimbau pada seluruh umat masyarakat di Kabupaten Malang untuk selalu bisa menjaga keamanan dan menjaga suasana kondusifitas, serta jangan sampai terpengaruh dengan hal yang melawan hukum.

“Saya berharap masyarakat di Kabupaten Malang tidak terpengaruh dengan isu aksi-aksi yang bisa memecah belah umat, dan membuat kondisi keamanan di negeri tercinta ini kacau, apalagi akan ada aksi people power. Karena people power, itu kurang tepat dan membuat situasi dan kondisi bangsa tidak harmonis, dan bisa menimbulkan permasalahan di negeri ini,” jelasnya.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, TKD Paslon 01 dan BPN Paslon 02 di Kabupaten Malang memastikan, tak ada gerakan rakyat atau people power.

Koordinator Saksi BPN Paslon 02 Kabupaten Malang, Habib Salim Barakwan. (Toski D).

“Insya Allah di Kabupaten Malang adem ayem. Beres. Ini kan Arema. Arema itu berjiwa besar. Kita kembali lagi yang bekerja, ya bekerja. Pak Polisi biar mengamankan, yang TNI juga. Kita di Malang baik-baik saja, adem-adem saja lah,” ungkap Koordinator Saksi BPN Paslon 02 Kabupaten Malang, Habib Salim Barakwan, pada awak media.

Ketika ditanya tentang aksi People Power, pria yang juga sebagai Ketua DPC Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Malang ini lebih memilih diam (no coment, red).

“Saya gak tahu soal itu. Saya kan di Malang, itu urusan elit politik. Adem sajalah, gak usah macem-macem. Tapi jika soal pendukung Paslon 02 yang ikut gerakan rakyat ke Jakarta, saya No comment. Kita di Malang biasa saja, adem-adem saja. Sudah ya,” tegasnya.

TKD Paslon 01, Darmadi. (Toski D).

Di sisi lain, TKD Paslon 01 yang juga sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Kabupaten Malang, Darmadi menyampaikan, dalam pelaksanaan pemilu, penyelenggara sudah berjalan cukup baik. Termasuk kinerja aparat TNI-Polri yang netral, membuat kondisi setelah pemilu berjalan lancar dan kondusif.

“Pemilu sudah selesai, aman dan damai. Mari kita kembali ke habitat masing-masing. Kita bangun Kabupaten Malang bersama-sama untuk menjadi lebih baik lagi,” ujarnya.

Akan tetapi, tambah Darmadi, tentang adanya isu people power, dirinya menyakini jika semua bisa membuat wacana seperti itu.

“Proses pelaksanaan pemilu sudah berjalan lancar dan tidak ada kendala. Mari kita serahkan semua pada penyelanggara yang sesuai perundang-undangan,” tandasnya. (Hmz/Ulm)