Semester Akhir 2016, Tiga Penghargaan Bergengsi Diborong BNI Syariah

Serah terima penghargaan The Most Efficient Sharia Bank 2016, 1st Social Media (ist)
Serah terima penghargaan The Most Efficient Sharia Bank 2016, 1st Social Media (ist)
Penerimaan penghargaan (ist)
Penerimaan penghargaan (ist)

MALANGVOICE – BNI Syariah sabet tiga penghargaan sekaligus di akhir semester 2016 ini. Tiga penghargaan yang berhasil disabet adalah The Most Efficient Sharia Bank 2016, 1st Social Media, dan Best Website dalam Social Media Award 2016.

Corporate Secretary BNI Syariah, Endang Rosawati dalam keterangan tertulis mengatakan, belum lama ini, Majalah Marketing bekerjasama dengan surveyone research menggelar acara Digital Marketing and Social Media Awards 2016.

Beberapa kategori yang diberikan adalah The Best Website dan The Best Social Media dengan kriteria penilaian content, commerce dan aktivitas di sosial media perusahaan seperti website, facebook dan twitter yang dilakukan sejak Mei-Agustus 2016. Alhamdulillah, BNI Syariah meraih dua kategori The Best Social Media kategori Tabungan dan Best Website.

“Penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi yang diberikan kepada merek-merek yang berhasil meraih kinerja yang baik dalam dunia digital dari berbagai institusi. BNI Syariah masuk sebagi nominasi dalam acara tersebut,” katanya.

Menurutnya, media sosial memiliki peranan penting bagi sebuah institusi perbankan. Sebab, media sosial menjadi sarana bagi masyarakat dan BNI Syariah untuk memperkenalkan values Hasanah serta meningkatkan engagement melalui informasi yang disampaikan di website, facebook dan twitter.

Berdasarkan penilaian juri, BNI Syariah dinilai cukup memberikan transparansi informasi baik dari sisi profil perusahaan, produk dan layanan content yang mudah diakses oleh pengunjung serta values Hasanah yang dimiliki BNI Syariah.

“Penghargaan ini menambah rasa syukur BNI Syariah untuk terus meningkatkan performa strategi effisiensi di tahun 2016 salah satunya dengan memacu produktivitas karyawan melalui penempatan sesuai dengan potensi sehingga kinerja lebih optimal,” pungkasnya.